UPAYA KEPOLISIAN DALAM MENANGGULANGI KASUS KECELAKAAN LALU LINTAS DI KOTA CIMAHI

Authors

  • Neneng Tripuspita Prodi. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaran, STKIP Pasundan Cimahi
  • Aprillio Poppy Belladonna Prodi. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaran, STKIP Pasundan Cimah

DOI:

https://doi.org/10.37742/mores.v2i1.38

Keywords:

Kecelakaan, Kepolisian, Lalu Lintas

Abstract

Penelitian ini berlatar belakang dari maraknya kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Kota Cimahi. Hampir
setiap bulan terjadi kecelakaan lalu lintas baik kecelakaan ringan, berat, bahkan hingga meninggal dunia.
Keadaan ini terjadi karena tidak adanya kesadaran masyarakat untuk mematuhi peraturan atau hukum
yang telah ditetapkan dan adanya karena ketidaksesuaian antara aturan dan pelaksanaan dilapangan.
Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui dan memperoleh gambaran tentang
upaya Kepolisian dalam menanggulangi kasus kecelakaan lalu lintas di Kota Cimahi. Penelitian ini
menggunakan pendekatan kualitatif dengan menggunakan metode studi kasus. Teknik pengumpulan
data berupa dari hasil observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian mengungkapkan
bahwa : (1) Faktor penyebab terjadinya kecelakaan lalu lintas yakni manusia, kendaraan, kondisi
jalan, dan lingkungan atau alam; (2) Pertanggungjawaban pidana dalam kasus kecelakaan lalu lintas
dapat diselesaikan dengan dua cara yaitu diselesaikan secara hukum maupun mediasi dari kedua belah
pihak; dan (3) Upaya yang dilakukan Polsek Cimahi melakukan upaya pencegahan dengan melakukan
penyuluhan-penyuluhan dan penegakan hukum melalui razia lalu lintas

Downloads

Published

2020-03-30